You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
143 Petugas PPSU se-Kecamatan Tanjung Priok Ikuti Screening COVID 19
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

143 Petugas PPSU Tanjung Priok Ikuti Rapid Test Massal

143 petugas PPSU se-Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara mengikuti rapid test COVID-19 di aula kantor kecamatan setempat.

Kita lakukan rapid test terlebih dahulu. Apabila hasilnya reaktif maka langsung diarahkan ikut swab test

Kegiatan rapid test massal ini merupakan salah satu persyaratan uji kompetensi bagi petugas PPSU.

Kepala Puskesmas Kecamatan Tanjung Priok, Ahrahayati Wildany mengatakan, pelaksanaan rapid test bagi petugas PPSU hari ini dibagi menjadi tiga sesi. Hal tersebut bagian dari protokol kesehatan pencegahan COVID-19 agar tidak memicu kerumunan massa.

168 Warga Cilincing Ikuti Rapid Test Massal

"Kita lakukan rapid test terlebih dahulu. Apabila hasilnya reaktif maka langsung diarahkan ikut swab test," katanya, Jumat (27/11). 

Ahrahayati menuturkan, bagi para petugas PPSU yang harus mengikuti swab test akan menjalani isolasi mandiri di rumah selama satu hingga dua hari. Jika hasil swab test dinyatakan positif, yang bersangkutan akan dirujuk ke Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran atau rumah sakit lainnya untuk mendapat perawatan.

"Dalam pelaksanaan ini kita kerahkan 15 petugas kesehatan. Saya harap hasilnya semua dalam kondisi sehat," ujarnya.

Kasi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan Tanjung Priok, Ani Widya menambahkan, pelaksanaan rapid test termasuk salah satu persyaratan uji kompetensi atau sertifikasi tenaga terampil bagi PPSU.

"Kami ucapkan terima kasih pada jajaran Puskesmas Kecamatan Tanjung Priok yang cepat merespon kegiatan rapid test massal bagi petugas PPSU," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur DKI Resmikan Groundbreaking Pembangunan RDF Rorotan

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1513 personFolmer
  2. O2SN Kecamatan Makasar Diikuti 165 Murid SD

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1468 personNurito
  3. 388 Jamaah Haji Jakarta Kloter Pertama Telah Diberangkatkan

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1429 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pengerukan Saluran Air di Jalan Adhyaksa VI dan VII Tuntas

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1423 personTiyo Surya Sakti
  5. Upaya Pemprov DKI Berdayakan Produk Lokal Diapresiasi Kemenperin RI

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1402 personAldi Geri Lumban Tobing